BeritaPolitik

Warga Kecamatan Ujung Tanah Tangkap Tim Sukses Calon Wali Kota Diduga Bagikan Amplop

Avatar of sulseltimes
0
×

Warga Kecamatan Ujung Tanah Tangkap Tim Sukses Calon Wali Kota Diduga Bagikan Amplop

Sebarkan artikel ini
Warga Kecamatan Ujung Tanah Tangkap Tim Sukses Calon Wali Kota Diduga Bagik 20241125 194109 0000
WhatsApp Logo
Sulsel Times Hadir di WhatsApp Channel
Follow

Sulseltimes.com Makassar, 25 November 2024 – Warga Kelurahan Tamalabba, Kecamatan Ujung Tanah, melaporkan dugaan praktik politik uang yang dilakukan oleh tim sukses pasangan calon Wali Kota Makassar nomor urut 2.

Seorang warga yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan bahwa aktivitas pembagian uang tersebut menimbulkan kecurigaan di kalangan masyarakat setempat.

“Tadi ada aktivitas pembagian uang yang dilakukan oleh calon wali kota dari nomor 2. Warga curiga dan melaporkan hal itu ke RT dan Pak Lurah,” ujarnya kepada media pada Senin (25/11).

Menanggapi laporan tersebut, Camat Ujung Tanah, Amanda Syahwaldi, membenarkan adanya pengaduan dari warga terkait dugaan pelanggaran pemilu di Kelurahan Tamalabba.

“Benar tadi ada laporan warga ke RT dan RW setempat mengenai dugaan pelanggaran pemilu. Kemudian hal itu ditindaklanjuti Lurah Tamalabba yang menghubungi pihak Panwas dan telah ditindaklanjuti,” jelas Amanda.

Baca Juga:Bawaslu Sulawesi Selatan Adakan Pelatihan Cyber untuk Awasi Pilkada 2024

Amanda menambahkan bahwa Panitia Pengawas Pemilu (Panwas) Kelurahan telah mengambil langkah-langkah sesuai prosedur untuk menindaklanjuti laporan tersebut.

“Dan tadi sudah ditindaklanjuti oleh pihak Panwas Kelurahan,” terangnya.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada pernyataan resmi dari tim sukses pasangan calon Wali Kota Makassar nomor urut 2 terkait dugaan tersebut.

Media akan memberikan hak jawab penuh kepada juru bicara pasangan calon tersebut untuk memberikan klarifikasi.

Praktik politik uang merupakan pelanggaran serius dalam proses pemilihan umum dan dapat dikenakan sanksi sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan melaporkan setiap indikasi pelanggaran kepada pihak berwenang guna memastikan Pilkada berjalan jujur dan adil.

WhatsApp Logo
Ikuti Sulsel Times di
Google News
Follow

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *