SulSel Times
Opini

Membangun Demokrasi Sehat Melalui Pilkada Damai

238
×

Membangun Demokrasi Sehat Melalui Pilkada Damai

Sebarkan artikel ini
WhatsApp Image 2024 11 21 at 11.11.54 1
Iphul Editor Mediasulsel.id/Sulseltimes.com

SULSELTIMES.COM – Makassar – Pilkada serentak yang akan digelar di berbagai daerah di Indonesia menjadi sorotan penting dalam menjaga stabilitas sosial dan politik. Dalam wawancara eksklusif, Iphul , seorang jurnalis senior, menekankan pentingnya menciptakan suasana damai selama proses pemilihan kepala daerah.

“Pilkada damai bukan hanya soal menjaga ketertiban saat kampanye atau pemungutan suara, tetapi juga bagaimana proses ini menghasilkan pemerintahan yang sejuk dan amanah. Itu tujuan akhirnya,” ujar Iphul 12/11/24

Menurutnya, masyarakat, kandidat, dan penyelenggara pemilu memiliki peran krusial dalam memastikan proses berjalan tanpa konflik. Ia menyoroti bahwa polarisasi akibat perbedaan pilihan politik sering kali menjadi pemicu keretakan di tengah masyarakat.

“Kandidat harus mengedepankan kampanye yang sehat, berbasis program, dan tidak memanfaatkan isu-isu yang dapat memecah belah. Begitu pula masyarakat, harus lebih bijak dalam menerima informasi, terutama yang berpotensi memprovokasi,” tambahnya.

Iphul  juga berharap agar pemerintahan yang terbentuk dari Pilkada dapat menjalankan amanah rakyat dengan penuh tanggung jawab. “Pemerintahan yang lahir dari proses yang damai biasanya memiliki legitimasi kuat. Ini penting untuk membangun kepercayaan publik dan menciptakan kebijakan yang benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.”

Ia menutup dengan pesan kepada semua pihak untuk mengedepankan semangat persatuan dan menjadikan Pilkada sebagai momentum memperkuat demokrasi di Indonesia. “Demokrasi yang sehat adalah demokrasi yang membangun, bukan merusak.”

Pilkada damai bukan hanya menjadi harapan, tetapi juga tanggung jawab bersama. Dengan kerja sama seluruh elemen masyarakat, Indonesia diharapkan dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang mampu membawa kesejukan dan amanah bagi bangsa.

Penulis : AKBAR MUHAEMIN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *